Berita BBVet Maros

Baca berita, kegiatan, pengumuman terbaru dari Balai Besar Veteriner Maros

BBVet Maros Perkuat Komitmen Layanan Berkualitas melalui Sosialisasi Sistem Manajemen Terintegrasi
Selengkapnya

BBVet Maros Perkuat Komitmen Layanan Berkualitas melalui Sosialisasi Sistem Manajemen Terintegrasi

Pada 19 Februari 2025, Balai Besar Veteriner (BBVet) Maros mengadakan Sosialisasi Sistem Manajemen Terintegrasi (SMT) bagi seluruh pegawai. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan implementasi sistem secara menyeluruh guna memastikan pelayanan yang akurat, profesional, dan berintegritas sesuai standar internasional. Sistem Manajemen Terintegrasi merupakan kerangka kerja komprehensif yang menggabungkan berbagai sistem, proses, dan standar organisasi. […]

Pemerintah Siapkan Operasi Pasar untuk Stabilkan Harga Pangan Jelang Ramadan
Selengkapnya

Pemerintah Siapkan Operasi Pasar untuk Stabilkan Harga Pangan Jelang Ramadan

Jakarta – Menjelang bulan suci Ramadan, pemerintah mengambil langkah strategis untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok di seluruh Indonesia. Salah satu upaya utama yang dilakukan adalah menggelar operasi pasar di berbagai daerah guna menekan potensi lonjakan harga pangan. Menteri Pertanian sekaligus Menko Pangan Ad Interim, Andi Amran Sulaiman, menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen menjaga […]

Mentan Amran Dorong Investasi Industri Susu, TH Group Vietnam Siap Bermitra
Selengkapnya

Mentan Amran Dorong Investasi Industri Susu, TH Group Vietnam Siap Bermitra

Jakarta – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menerima kunjungan Madam Thai Huong, Chairman TH Group Vietnam, dalam rangka menjajaki peluang investasi di sektor industri susu Indonesia. Pertemuan yang berlangsung pada Kamis (13/02) di Jakarta ini menjadi langkah awal dalam membangun kerja sama strategis untuk meningkatkan produksi susu dalam negeri. Dalam pertemuan tersebut, Mentan Amran […]

Indonesia Ekspor Vaksin Hewan ke 95 Negara, BBVet Maros Siap Dukung Pengawasan Kualitas
Selengkapnya

Indonesia Ekspor Vaksin Hewan ke 95 Negara, BBVet Maros Siap Dukung Pengawasan Kualitas

Jakarta – Indonesia terus memperluas pasar ekspor vaksin hewan ke berbagai negara, termasuk Timur Tengah. Dalam kunjungan delegasi Republik Irak ke Kementerian Pertanian pada Kamis (6/2/2025), perwakilan Irak menunjukkan minat untuk mengimpor vaksin Lumpy Skin Disease (LSD) dan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dari Indonesia. Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Agung Suganda, menyambut baik […]

Kementan Siapkan Investasi Sapi Perah dari Vietnam, BBVet Maros Siap Dukung Aspek Kesehatan Hewan
Selengkapnya

Kementan Siapkan Investasi Sapi Perah dari Vietnam, BBVet Maros Siap Dukung Aspek Kesehatan Hewan

Jakarta – Kementerian Pertanian (Kementan) terus mematangkan rencana investasi sapi perah terintegrasi industri susu dari Vietnam. Dalam rapat yang digelar pada Selasa (4/2/2025) di Kantor Pusat Kementan, pemerintah membahas tindak lanjut surat Chairwoman of TH Group Strategic Council yang menyampaikan rencana investasi dan kunjungan ke Indonesia pada 13 Februari 2025. Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan […]

Pemerintah Pastikan Stok Daging Aman Jelang Ramadan dan Lebaran
Selengkapnya

Pemerintah Pastikan Stok Daging Aman Jelang Ramadan dan Lebaran

Jakarta – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri, pemerintah memastikan ketersediaan daging sapi dan kerbau dalam kondisi aman dan terkendali. Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono menyatakan bahwa meskipun stok dalam negeri mencukupi, pemerintah akan melakukan importasi terbatas guna menutupi kekurangan pasokan dan menjaga stabilitas harga. Wamentan Sudaryono mengungkapkan bahwa Badan Usaha Milik Negara […]

Kementan Perkuat Peran Paramedik Veteriner dalam Membangun Peternakan Berkelanjutan
Selengkapnya

Kementan Perkuat Peran Paramedik Veteriner dalam Membangun Peternakan Berkelanjutan

Jakarta – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-25 Perkumpulan Paramedik Veteriner Indonesia (PAVETI), Kementerian Pertanian (Kementan) menegaskan komitmennya dalam memperkuat peran paramedik veteriner dalam mendukung subsektor peternakan nasional. Pernyataan ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Ditjen PKH) Kementan, Agung Suganda, dalam Rapat Koordinasi Nasional PAVETI yang digelar di Jakarta pada 4 […]